Portalindo.co.id
KOTA TANGERANG - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional DPR RI, yang juga anggota komisi VIII DPR RI dari Dapil 3 Banten, Dr H M Ali Taher Parasong SH, M Hum, melakukan silaturahim ke Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) saat masa Reses, pada Hari Senin, Tanggal 3 Agustus
Hadir dalam kesempatan tersebut, Rektor UMT, Dr H Ahmad Amarullah, MPd, didampingi Warek 1, Dr H Dasri Arwen, MPd,dan Warek 2, Dr H M Bay Masruri MM, serta civitas akademi UMT.
Sebagai anggota DPR sekaligus MPR yang merupakan kaki tangan rakyat dalam rangka mengisi dan menyalurkan aspirasi kepada warga muhammadiyah.
Ali Taher, beralasan memilih UMT bahwa
UMT sekarang ini menjadi perguruan tinggi alternatif yang sangat besar bagi kalangan Umat Islam dan Generasi Muda Islam. Di luar, UMT di kenal sebagai perguruan tinggi yang sedang tumbuh kembang secara akademik karena kualitas, yang mendapat perhatian besar bagi kalangan akademisi dan mahasiswa.
Kemudian sarana dan prasara yang ditampilkan lebih cepat daripada yang diduga, dengan percepatan pembangunan sarana dan prasarana.
Selanjutnya kata Ali Taher, salahsatu keberhasilan dari UMT adalah pilihan fakultas yang didirikan itu sangat responsif terhadap kebutuhan masyarakat apalagi untuk anak-anak di era milenial sekarang ini misalnya: Fakultas Pendidikan Ekonomi, Hukum, Tekhnik, Pariwisata dan lain-lain.
Nama besar Muhammadiyah, kata Ketua Fraksi PAN, tidak bisa dipungkiri bahwa Muhammadiyah dalam kontek pembangunan pendidikan dan mencerdaskan bangsa yang selalu identik dengan peran-peran dakwah.
Karena kekuatan Muhammadiyah dalam amal syahadah itu pertama cita-cita idialisme keagamaan, kemudian adanya Net working, selanjutnya Kepercayaan (Trust) dan terakhir saya tambahkan contuinity (keberlanjutan)
"Untuk itulah yang kemudian saya dan teman-teman di DPR untuk daerah Banten berharap UMT menjadi salahsatu perguruan tinggi yang kita dorong menjadi alternatif utama bagi masyarakat Tangerang Raya, karena letaknya yang setrategis, gedungnya bagus, dan jangan lupa para dosennya itu memenuhi kualifikasi," pungkasnya.
Rektor UMT, Dr H Ahmad Amarullah, MPd, menyampaikan rasa senang dan gembiranya atas kedatangan ketua Fraksi PAN, karena sekaligus ajang reuni sebab, Ali Taher adalah senior organisasi saat beliau di Pemuda Muhammadiyah dan IPM.
Dengan kedatangan Ali Taher ke UMT, yang sekarang menjadi tokoh nasional, ia berharap menambah spirit perjuangan pembangunan. Karena ia pernah bersama menjadi tim di pendirian Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah yang menjadi cikal bakal berdirinya UMT.
Selanjutnya, ia berharap dengan tersambung kembali ikatan sejarah ini semoga menjadi terus berlanjut komunikasi dan interaksi dalam hal proses yang lebih konkrit, misalnya dalam hal proses pembangunan Gedung 19. Setidaknya dalam mengawal proposal ke MPR
Ida Bastian