Babinsa Peltu Ampa Uleng, Pelda Sutoyo dan Sertu Amirul dalam pemantauan PDMPK malam hari (Senin,03/8/20)
Portalindo.co.id
Jakarta Barat – Memutus mata rantai virus covid-19 dengan melaksanakan pemantauan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan ( PDMPK ) di sentra ekonomi di wilayah Kebon Jeruk. Senin (3/8/20)
Pelaksanaan pemantauan PDMPK di sentra ekonomi di wilayah binaan Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB bukan hanya pada pagi dan siang hari saja di lakukan oleh para Babinsa Koramil 05/KJ, namun pada malam hari pun gencar di lakukan oleh para Babinsa demi antisipasi penyebaran virus covid-19 tersebut.
Babinsa Peltu Ampa Uleng, Pelda Sutoyo dan Sertu Amirul yang di bantu dengan personil Satpam Ruko Sunrice melaksanakan pemantauan di Jalan Panjang Ruko Sunrice, Rt. 012, Rw. 005, Kel. Kedoya Utara, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
“Pemantauan PDMPK kami lakukan agar para Pengunjung Superindo selalu menjaga Kebersihan dengan mencuci tangan, dan wajib menggunakan masker dan menjaga Jarak dalam Rangka PSBB untuk Antisipasi Penyebaran wabah virus covid-19 ) di Wilayah Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB.”ucap Ampa Uleng.
Danramil Kebon Jeruk, Kapten Cpl R Edy Moerdoko berharap agar warga masyarakat benar-benar mempunyai kesadaran penuh dalam melaksanakan protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker dan melaksanakan himbauan lainnya yang bertujuan memutus mata rantai virus covid-19 ini. Kata Peltu Ampa Uleng. (@mr)