Sunday, June 7, 2020

Dalam Pelaksanaan PDMPK Di Setra Ekonomi Duta Buah, Ini Yang Babinsa Bagikan Kepada Pengunjung

Babinsa Kel. Kedoya Utara, Pelda Sutoyo, Dalam melaksanakan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan ( PDMPK sekaligus membagi Hand Sanitizer Kepada Warga yang akan berbelanja. Minggu ( 07/06/20 ) 

Portalindo.co.id
Kodam Jaya – Jakarta Barat, Usaha membasmi dan memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid -19 terus dilakukan aparat pemerintah dibantu TNI – Polri seperti yang dilakukan anggota Koramil 05 Kebon Jeruk Kodim 0503 Jakarta Barat, Babinsa Kel. Kedoya Utara, Pelda Sutoyo, Serda Ilham W dan Serda Asmaun bersama Binmas Polsek serta Tiga Pilar Kelurahan dalam membasmi dan memutus mata rantai covid-19 di wilayah Kebon Jeruk.


Bertempat di Sentra Ekonomi Duta Buah Kelurahan Kedoya Utara, Kec. Kebon Jeruk, Pukul 13.56 Wib himgga selesai,  Jajaran Babinsa Koramil dan Jajaran Tiga Pilar melaksanakan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan ( PDMPK ) sekaligus membagi Hand Sanitizer Kepada Warga yang akan berbelanja.

Danramil Kebon Jeruk, Kapten Cpl R Edy Moerdoko menyampaiakan, dalam mendukung program pemerintah memperkecil dan memutus mata rantai virus covid -19 khususnya di wilayah binaan kami, tentunya berbagai upaya yang kita lakukan.


Ia menambahkan, dalam melaksanakan ( PDMPK ) kami melakukan edukasi juga melakukan atau membagikan Hand Sanitizer Kepada Warga yang akan berbelanja di Sentra Ekonomi Duta Buah Kelurahan Kedoya Utara, Kec. Kebon Jeruk ini.

“Sebannyak 30 botol Spray @ 60 ml yang berisikan Hand Sanitizer kami bagikan dalam pelaksanaan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan ( PDMPK ) di wilayah Binaan Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB ini.”Pungkas Kapten Moerdoko 

Lanjutnya, Dimasa PSBB Transisi Fase I ini kita tiga pilar Kebon Jeruk semakin giat mensterilkan wilayah untuk memutus mata rantai Covid-19,"terang Danramil. Minggu (07/06/20)

Dirinya menegaskan, kegiatan tersebut sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Itu semua adalah bentuk tanggung jawab kita agar masyarakat terhindar dari penyebaran Covid-19," tandas Kapten Moerdoko saat di konfirmai awak media via seluler.

Dalam pelaksanaan tersebut, Babinsa Pelda Sutoyo, Serda Ilham W dan Srd Asmaun di bantu oleh Binmas Aiptu Sunardo, 2 personil Satpam, Bapak Yulianto dan Bapak Hari. Sumber Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB.

EditorY@D
Share:

Related Posts: