Saturday, May 23, 2020

Jelang Idul Fitri, Kapolsek Bajeng Gowa Bagikan Sembako ke Warga Prasejahtera


Portalindo.co.id.Gowa - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Kapolsek Bajeng Polres Gowa Iptu Sunardi, S.H., M.H, di dampingi Wakapolsek Bajeng, Iptu. Hapid kembali melakukan kegiatan sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga prasejahtera di sekitar kantor polsek Bajeng, Jumat (22/05/2020) siang.

Adapun bantuan yang disalurkan terdiri dari 5 Kg beras, 1 Liter Minyak goreng, Mie Instant 40 Bungkus dan 1 botol syrup ABC.  

Kegiatan pemberian sembako ini dilakukan dengan cara door to door ke rumah-rumah warga prasejahtera yang berada di sekitar Kantor Polsek Bajeng.

Kapolsek Bajeng, Iptu. Sunardi, S.H., M.H, mengatakan,"Bantuan yang kita salurkan ini, paling tidak meringankan kebutuhan masyarakat dalam menyambut hari raya Idul Fitri ditengah Pandemi ini," ucap Kapolsek.

(Humas Poksek Bajeng)
Share:

Related Posts: