Saturday, April 18, 2020

Koramil 04/Cengkareng Gelar Jakbarberbagi "Yang Mampu Bantu Yang Butuh"


Portalindo.co.id-@mr
Jakarta Barat, Anggota  Koramil 04/Cengkareng Kodim 0503/Jakarta Barat dan Jajaran tiga pilar membagikan paket sembako di wilayah binaan Koramil 04/Cengkareng Jakarta Barat. Sabtu, 18 April 2020.

Koramil 04/Cengkareng  bersama tiga pilar membagikan paket sembako di wilayah binaan Koramil 04 Kecamatan Cengkareng yang langsung di bagikan secara door to door kepada warga yang kurang mampu yang terdampak penyebaran virus Corona (Covid-19).

Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wib hingga selesai mengambil tempat di Kantor Sekretariat RW. 016, Taman Palem Lestari, Blok A, Kel. Cengkareng Barat, Kec. Cengkareng Jakarta Barat yang di lakukan para Babinsa Koramil 04/ Cengkareng dan tiga pilar.

Danramil 04/Cengkareng, Kapten Inf Sudarsono, dalam kesempatannya saat di temui awak media menjelaskan, Jakbarberbagi yang kami laksanakan bersama jajaran tiga pilar kami beri tema "Jakbarberbagi Yang Mampu Bantu Yang Butuh".katanya.

"Thema yang mampu bantu yang butuh dalam pengertian di karenakan paket sembako yang kami bagikan kepada warga binaan yang kurang mampu berasal dari bantuan warga binaan yang mampu di wilayah binaan Koramil 04/Cengkareng ini untuk di bagikan kepada warga binaan yang kurang mampu dan terdampak penyebaran Virus Corona (Covid-19)."Jelas Kapten Inf Sudarsono pada awak media.

Lanjut Danramil, Kami selaku Prajurit TNI baik atas nama Pribadi dan satuan mengucapkan terima kasih kepada warga yang mampu dengan kesadaran yang tinggi sehingga peduli sesama warga yang kurang mampu di wilayah ini.

"Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan kebersamaan para warga yang mampu dan telah peduli pada warga yang kurang mampu, semoga dengan kepedulian ini sebagai contoh dan dapat memicu para warga yang mampu lainnya untuk dapat peduli seperti ini terhadap warga yang kurang mampu."Ungkap Kapten Sudarsono.

Adapun para Babinsa dan tiga pilar yang membagikan paket sembako dengan cara door to door tersebut kepada warga binaan antara lain : Babinsa Kel. Cengkareng Barat, Serka Iwan Sunendi membagikan 700 paket sembako dari Warga  Palem Lestari, RW. 016 yang di bagikan kepada warga Sekitar Pulo Harapan Indah, RT. 08, 09, 010, Rw.10 Kel.  Cengkareng Barat.

Babinsa Kel. Kapuk, Sertu Emit Sukarja membagikan 100 Paket Sembako yang di terima dari Grup OT dan di bagikan kepada Warga, Rt. 02/02, Kel. Kapuk.,sedangkan
Babinsa Kel. Duri Kosambi,  Sertu Slamet dan Serda Deni Susilo,  membagikan 200 Paket Sembako dari Warga RW. 10 Kosambi Baru, yang dibagikan  kepada warga, RT. 002/001, Kel. Duri Kosambi.

Dan Babinsa Kel. Kedaung Kaliangke, Serma Suyanto dan Serda Eko Setiawan,  membagikan 400 nasi kotak makan siang yang dari DKM Masjid Uswatun Hasanah, Jl. Raya Daan Mogot yang di bagikan kepada Pengemudi Ojek Online dan warga sekitar RW. 05, Kel. Kedaung Kali Angke, Kecamatan Cengakareng, Jakarta Barat.(amr)
Share:

Related Posts: