Sunday, February 16, 2020

Cegah Tawuran, Babinsa Koramil 03/GP Bersama Mitra Jaya dan Tiga Pilar Lakukan Patroli


Portalindo.co.id, Jakarta - Babinsa bersama Mitra Jaya Koramil 03/GP dan Tiga Pilar secara bersama-sama melakukan patroli kewilayahan dalam rangka mengantisipasi tawuran yang kerap terjadi di malam hari. Patroli kewilayahan antisipasi tawuran dilaksanakan di lokasi yang menjadi titik rawan yakni di Jalan Kota Bambu Utara 1, perbatasan wilayah Kelurahan Kota Bambu Utara dan Kelurahan Jatipulo, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Minggu Dinihari (16/02/2020).

Menurut Babinsa Kelurahan Jatipulo Serda Rubiyanta,“Alhamdulillah kami bersama Mitra Jaya Koramil 03/GP saat ini masih  melaksanakan antisipasi tawuran di Jl. Kota Bambu Utara 1 sejak Sabtu Malam (15/02/2020) hingga pagi ini,” jelas Serda Rubiyanta.

“Kita juga telah berkoordinasi bersama Tiga Pilar untuk bersama-sama mengatasi permasalahan tawuran di wilayah yang selalu menjadi momok meresahkan masyarakat,” pungkas Serda Rubiyanta.

Situasi wilayah Kelurahan Kota Bambu Utara dan Kelurahan Jatipulo dari malam hingga pagi terpantau aman dan kondusif. (M.Solichin)

Editor : Zull
Share:

Related Posts: