Portalindo.co.id-@mr
Tangerang - Upaya dalam membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona anggota Koramil 01/Tgr, Kodim 0506/Tgr melakukan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah Kelurahan Panunggangan Utara Kecmaatan Kecamatan Pinang Kota Tangerang, Jumat (10/04/2020).
Plh Danramil 01/Tgr Kapten Inf Suroyo mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan tersebut dalam rangka Serbuan Teritorial dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 di Indonesia khususnya di Kota Tangerang.
"Langkah yang dilakukan Babinsa dengan menyemprotkan disinfektan tersebut merupakan langkah pencegahan terhadap pandemik penyebaran virus Corona di wilayah Koramil 01/Tgr," ujarnya.
Dengan adanya penyemprotan lanjut Plh Danramil mengharapkan dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19. Dalam setiap kegiatan Babinsa juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat, agar terus melakukan pola hidup sehat, sering bercuci tangan dengan sabun. (Pendim 0506/Tgr)