Portalindo.co.id, Jakarta Barat - Komandan Rayon Militer (Danramil) 05/Kebon Jeruk Kodim 0503/Jakarta Barat turunkan personilnya dalam melaksanakan Karya Bhakti (Karbak) di Dua tempat Ibadah guna penyemprotan disinfektan pencegahan dan penularan Corona Covid 19. Minggu (22/03/20).
Giat penyemprotan disinfektan pencegahan dan penularan Corona Covid 19 dilaksanakan di Mushola Al' Husna, Rt. 6/Rw.4, Kel. Sukabumi Selatan, Kec. Kebon Jeruk dan Masjid Al' Amin, Rt.11/Rw.4, Kel. Sukabumi Selatan, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Hadir dalam giat tersebut, Babinsa Pelda Budi. S, Pelda Abd kadir, Serda
Triyatno, Ketua RW. 04, Bapak Jaenudin, Ketua Rt. 11 Bapak Sholeh Dan Ketua Rt. 05 Bapak Suhada, FKDM Bapak Andi khohan dan PPSU 10 Personil.(amr)